7 Hewan Paling Aneh di Dunia

Keberagaman alam menyajikan banyak keajaiban dan spesies yang unik, aneh dan juga menarik.
DUNIA.WEB.ID

Di dunia ini, kita sebagai manusia tentu saja bukanlah satu satunya makhluk hidup. Dunia adalah tempat di mana berbagai ekosistem, spesies, manusia, dan berbagai makhluk hidup ada juga berinteraksi. Salah satunya adalah hewan.

Hewan juga memiliki banyak macam jenis dan rupanya. Terdapat banyak hewan yang memiliki ciri-ciri unik dan dianggap aneh oleh manusia. Berikut adalah beberapa hewan yang dianggap paling aneh:

1. Platypus (Ornithorhynchus Anatinus)

hewan aneh Platypus

Platypus adalah mamalia berpemukiman air yang sangat unik dan aneh. Mereka memiliki paruh seperti bebek, memiliki kelenjar beracun, dan betina platypus bertelur. Kombinasi ciri-ciri ini menjadikannya salah satu hewan paling aneh di dunia.


2. Axolotl (Ambystoma Mexicanum)

hewan aneh Axolotl

Axolotl adalah jenis salamander yang hidup di danau Xochimilco, Meksiko. Yang membuatnya aneh adalah kemampuannya untuk tetap dalam bentuk larva sepanjang hidupnya. Mereka tidak mengalami metamorfosis seperti salamander biasa, yang berarti mereka mempertahankan karakteristik larva seperti sirip ekor dan tidak pernah berkembang menjadi bentuk dewasa yang lengkap.


3. Humpback Anglerfish (Melanocetus Johnsonii)

hewan aneh Humpback Anglerfish

Humpback Anglerfish adalah ikan yang hidup di perairan dalam yang gelap. Betina anglerfish memiliki ukuran yang jauh lebih besar daripada jantan. Ikan ini tidak hanya karena bentuk giginya yang aneh, tetapi juga karena tidak adanya sirip perut yang menjadikan ikan ini juga masuk kategori hewan aneh.


4. Aye-aye (Daubentonia Madagascariensis)

hewan aneh Aye-aye

Aye-aye adalah primata nokturnal yang ditemukan di Madagaskar. Hewan ini memiliki ciri-ciri yang sangat unik, seperti jari tengah yang sangat panjang yang digunakan untuk menangkap serangga dari lubang kayu, telinga yang besar, dan gigi yang terus tumbuh sepanjang hidupnya.


5. Blobfish (Psychrolutes marcidus)

Hewan aneh Blobfish

Blobfish adalah ikan yang ditemukan di perairan dalam Australia dan Tasmania. Ketika berada di habitatnya yang dalam, blobfish memiliki penampilan yang aneh, dengan tubuh yang lembek dan tampak seperti "blobs" atau jeli. Namun, ketika ditempatkan di lingkungan dengan tekanan atmosfer yang lebih rendah, blobfish akan mengalami perubahan bentuk.


6. Red-lipped Batfish or Galapagos Batfish (Ogcocephalus Darwini)

Hewan aneh Red-lipped Batfish

Red-lipped Batfish (Ogcocephalus darwini) adalah jenis ikan laut yang unik dan cukup aneh. Ikan ini termasuk dalam keluarga batfish atau keluarga Ogcocephalidae. Nama "red-lipped" diberikan karena ikan ini memiliki bibir merah cerah yang kontras dengan warna tubuhnya yang umumnya pucat atau keabu-abuan.


7. Pink Fairy Armadillo (Chlamyphorus Truncatus)

Hewan aneh Pink Fairy Armadillo

Pink Fairy Armadillo (Chlamyphorus truncatus) adalah salah satu spesies armadillo yang sangat unik, aneh dan jarang ditemui. Disebut Pink Fairy Armadillo karena warna kulitnya yang kemerahan atau merah muda. Selain Aneh, hewan ini juga memiliki ukuran yang hanya sekitar 9 hingga 12 sentimeter, itu juga menjadikannya salah satu armadillo terkecil di dunia.

Tentu saja, daftar ini hanya beberapa hewan aneh di dunia ini. Keberagaman alam menyajikan banyak keajaiban dan spesies yang unik, aneh dan juga menarik. Penting untuk menghargai keunikan dan keragaman hewan-hewan ini dalam upaya kita untuk memahami kehidupan di Bumi.

Demikian tadi 7 Hewan Paling Aneh di Dunia. Semoga artikel ini bermanfaat dan menambah wawasan kita semua. Jangan lupa bagikan konten ini ke semua teman teman dunia.


Sumber Gambar :

Platypus (Ornithorhynchus Anatinus) : https://en.wikipedia.org/wiki/File:Schnabeltier_1.jpg

Axolotl (Ambystoma Mexicanum) : https://en.wikipedia.org/wiki/File:AxolotlBE.jpg

Humpback Anglerfish (Melanocetus Johnsonii) : https://en.wikipedia.org/wiki/File:Humpback_anglerfish.png

Aye-aye (Daubentonia Madagascariensis) : https://id.wikipedia.org/wiki/Berkas:Wild_aye_aye.jpg

Blobfish (Psychrolutes marcidus) : https://tf-cmsv2-smithsonianmag-media.s3.amazonaws.com/filer/Blobfish-ugly-470.jpg

Red-lipped Batfish (Ogcocephalus Darwini) : https://en.wikipedia.org/wiki/File:Red-lipped_Bat_fish.jpg

Pink Fairy Armadillo (Chlamyphorus Truncatus) : https://en.wikipedia.org/wiki/File:Pink_Fairy_Armadillo_(Chlamyphorus_truncatus).jpg
تعليقات